Record Detail

Image of Analisis Penerapan Withholding Tax System Terhadap Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 23 Pada PT. P&P Lembah Karet

Text

Analisis Penerapan Withholding Tax System Terhadap Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 23 Pada PT. P&P Lembah Karet



Pembimbing: Mhd. Hasymi -- Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak penerapan Withholding Tax System terhadap PPh Pasal 23 dan hak dan kewajiban wajib pajak terhadap PPh Pasal 23 serta tatacara penyetoran dan pelaporan PPh Pasal 23 Pada PT.P&P Lembah Karet.Metode penelitian menggunakan kualitatif, yaitu penelitian berdasarkan hasil wawancara dan dokumen –dokumen yang berhubungan dengan PPh pasal 23. Penelitian ini dilaksanakan pada PT. P&P Lembah Karet informan dalam penelitian ini adalah wakil direktur, kepala bagian administrasi dan keuangan serta staf bagian keuangan di PT. P&P Lembah Karet.Dampak penerapan Withholding Tax System terhadap PPh Pasal 23 pada PT.P&P Lembah Karet. Sebagai badan usaha yang berada di wilayah negara kesatuan Indonesia wajib mentaati peraturan yang telah ditetapkan pemerintah, baik izin operasional dan peraturan tentang pembayaran pajak. Hak dan kewajiban wajib pajak terhadap PPh Pasal 23 Pada PT.P&P Lembah Karet. Hak untuk mendapatkan NPWP yang dikeluarkan oleh kantor pajak dalam rangka melengkapi berkas-berkas perizinan dan legalitas perusahaan. Bagi UMKM yang telah memiliki NPWP wajib dikukuhkan sebagai Pengusaha Kena Pajak (PKP) oleh KPP atau KP2KP. Apabila telah memenuhi persyaratan tertentu. Untuk kewajiban perusahaan terhadap pajak khususnya PPh pasal 23 Perusahaan juga memiliki kewajiban untuk pembayaran pajak, pemotongan / pemungutan pajak serta pelaporan pajak.Tatacara penyetoran dan pelaporan PPh Pasal 23 Pada PT.P&P Lembah Karet. Telah sesuai dengan prosedur seperti perhitungan terhadap transaksi yang dilaksanakan dengan masing-masing perusahaan, melakukan penyetoran melalui Bank serta melaksanakan pelaporan terhadap kantor pajak dengan melampirkan bukti-bukti yang diperlukan, sehingga perusahaan mendapatkan Bukti Penerimaan Surat (BPS) dari kantor pajak.



Availability

SA-201713SA-201713Perpustakaan PusatAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
SA-201713
Publisher Perbanas Institute : Jakarta.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
SA-201713
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
S1 Akuntansi
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment