Record Detail

Image of Implmentasi tax planning pph pasal 21 dalam rangka mensejahterakan karyawan pada pt prima fajar (studi empiris pada pt prima fajar di wilayah jakarta selatan)

Text

Implmentasi tax planning pph pasal 21 dalam rangka mensejahterakan karyawan pada pt prima fajar (studi empiris pada pt prima fajar di wilayah jakarta selatan)



Pembimbing: Shaufa -- Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penghematan pembayaran pajak penghasilan badan tahun 2016 untuk mensejahterakan karyawan pada PT Prima Fajar melalui perencanaan Pajak Penghasilan Pasal 21. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang mana penulis berupaya untuk mendeskripsikan atau menggambarkan suatu situasi atau keadaan secara lengkap dan akurat. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa PT Prima Fajar dalam melaksanakan perhitungan dan pemotongan PPh Pasal 21 menggunakan metode ditanggung karyawan seluruhnya sehingga menambah beban karyawan dan menimbulkan berkurangnya take home pay karyawan dan bagi perusahaan menimbulkan laba fiskal yang besar. Penerapan perencanaan pajak dalam rangka menghemat PPh Pasal 29(28) Badan dapat menggunakan dengan tiga metode yaitu Gross Method (PPh Pasal 21 dipotong dari gaji karyawan), Net Method (PPh Pasal 21 ditanggung oleh perusahaan), dan Gross Up Method (Karyawan diberikan tunjangan pajak sesuai dengan rumus tertentu). Semakin besar pembebanan PPh Pasal 21 semakin kecil pembayaran PPh Badan terutang. Dengan menerapkan metode perhitungan Gross Up untuk perhitungan pajak PPh Pasal 21 akan memberikan penghematan terbaik pembayaran PPh Pasal 29(28) Badan jika dibanding dengan penerapan metode yang lain. Tunjangan pajak yang diberikan dapat mengakibatkan gaji bruto karyawan akan naik sehingga mengakibatkan laba perusahaan menjadi turun dengan demikian PPh Pasal 29 Badan perusahaan akan turun.



Availability

SA-201551SA-201551Perpustakaan PusatAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
SA-201551
Publisher Perbanas Institute : Jakarta.,
Collation
xi, 71 hlm.: ilus.; 28cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
SA-201551
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
S1 Akuntansi
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment