Record Detail

Image of Pengaruh current ratio, debt to equity ratio, dan earning per share terhadap price to book value dengan return on asset sebagai variabel intervening pada perusahaan sektor jasa advertising, printing dan media yang terdaftar di bei periode 2014-2017

Text

Pengaruh current ratio, debt to equity ratio, dan earning per share terhadap price to book value dengan return on asset sebagai variabel intervening pada perusahaan sektor jasa advertising, printing dan media yang terdaftar di bei periode 2014-2017



Pembimbing: Embun Prowanta -- Tingkat nilai perusahaan jasa di Indonesia dipengaruhi oleh berbagai faktor-faktor keuangan yang dapat diukur menggunakan rasio keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh faktor current ratio (CR), debt to equity ratio (DER), dan earning per share (EPS) terhadap price to book value (PBV) dengan return on asset (ROA) sebagai variabel intervening. Populasi dari penelitian ini adalah perusahaan jasa advertising, printing, dan media yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2014-2017. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dan diperoleh 11 perusahaan sebagai sampel. Metode analisis yang digunakan adalah analisis jalur atau path analysis. Hasil penelitian untuk metode analisis jalur yang pertama menunjukkan current ratio (CR), debt to equity ratio (DER), dan earning per share (EPS) secara bersama-sama berpengaruh terhadap return on asset (ROA) dengan nilai adjusted R2 sebesar 48%. Secara individu current ratio (CR) dan debt to equity ratio (DER) tidak berpengaruh signifikan terhadap ROA sedangkan earning per share (EPS) berpengaruh signifikan terhadap ROA. Hasil penelitian analisis jalur yang kedua menunjukkan current ratio (CR), debt to equity ratio (DER), dan earning per share (EPS) secara bersama-sama berpengaruh terhadap price to book value (PBV) dengan nilai adjusted R2 sebesar 66,5%. Secara individu current ratio (CR) dan debt to equity ratio (DER) tidak berpengaruh signifikan terhadap PBV, sedangkan earning per share (EPS) dan return on asset (ROA) berpengaruh signifikan terhadap PBV.



Availability

SM-201332SM-201332Perpustakaan PusatAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
SM-201332
Publisher Perbanas Institute : Jakarta.,
Collation
viii, 74 hlm.:ilus.; 28cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
SM-201332
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
S1 Manajemen
Subject(s)
Specific Detail Info
Koleksi ini juga tersedia dalam bentuk softcopy. Untuk dapat mengakses softcopy, pemustaka wajib melakukan login ke Member Area dengan menggunakan NIM/No.Reg (sebagai Member ID) dan password.
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment