Record Detail
Text
Pengaruh komunikasi organisasi, kemampuan kognitif dan kreativitas kary awan terhadap kinerja karyawan (studi kasus pada pt. musik roomindo sejati jakarta)
Pembimbing: Steph Subanidja -- Komunikasi yang efektif dibutuhkan untuk mencapai kinerja individu yang
maksimal dalam sebuah organisasi. Komunikasi disebut efektif atau berhasil
apabila makna informasi yang disampaikan oleh pengirim pesan diterima oleh
penerima pesan. Kemampuan kognitif merupakan faktor psikologis yang
menyebabkan perbedaan capaian kinerja saat individu dihadapkan dengan sebuah
tugas. Kemampuan kognitif diperlukan untuk melakukan aktivitas mental, yaitu
memikir, memberi alasan, dan memecahkan masalah. Kreativitas karyawan
adalah kemampuan untuk mengembangkan ide–ide baru serta menemukan cara–
cara baru dalam memecahkan persoalan dalam menghadapi peluang. Semakin
banyak permasalahan yang dihadapi, semakin tinggi tuntutan. Hal ini akan
memunculkan ide-ide maupun kreativitas dalam penanganan masalah maupun
pencegahannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kemunikasi
organisasi, kemampuan kognitif dan kreativitas karyawan terhadap kinerja
karyawan pada PT. Musik Roomindo Sejati Jakarta. Jenis penelitian ini adalah
penelitian kuantitatif dengan uji hipotesis. Data penelitian ini diperoleh dari
kuesioner yang dibagikan secara langsung kepada karyawan PT music roomindo
sejati Jakarta. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi organisasi
berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, kemampuan
kognitif berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan
orang pribadi, dan kreativitas karyawan berpengaruh secara positif dan signifikan
kinerja karyawan orang pribadi di PT. Musik Roomindo Sejati Jakarta.
Availability
SM-201237 | SM-201237 | Perpustakaan Pusat | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
SM-201237
|
Publisher | Perbanas Institute : Jakarta., 2017 |
Collation |
xiii, 151 hlm.: ilus.; 28cm
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
SM-201237
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
Carrier Type |
-
|
Edition |
S1 Manajemen
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
Koleksi ini juga tersedia dalam bentuk softcopy. Untuk dapat mengakses softcopy, pemustaka wajib melakukan login ke Member Area dengan menggunakan NIM/No.Reg sebagai Member ID dan password.
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available