Record Detail

Image of Kelayakan pengembangan bisnis e-marketplace perjalanan ibadah umroh pada pt sarana transwisata teknologi

Text

Kelayakan pengembangan bisnis e-marketplace perjalanan ibadah umroh pada pt sarana transwisata teknologi



PEMBIMBING:Sri Wahyuni_Final Project ini dilakukan untuk menganalisis kelayakan pengembangan bisnis PT Sarana Transwisata Teknologi yang bergerak dalam bidang e-marketplace perjalanan ibadah umrah berdasarkan aspek pasar dan pemasaran serta aspek lingkungan. Permasalahan yang timbul dalam penyelenggaraan perjalanan ibadah umrah di Indonesia telah mendorong PT Sarana Transwisata Teknologi untuk membangun e-marketplace yang menawarkan produk perjalanan ibadah umrah bergaransi. Menggunakan konsep manajemen strategis dan keunggulan bersaing, final project ini menganalisis kelayakan pengembangan bisnis e-marketplace iGoUmroh dalam industri perjalanan ibadah umrah. Berdasarkan pengamatan dan wawancara dengan pelaku dalam industri perjalanan ibadah umrah, e-marketplace iGoUmroh memiliki keunggulan bersaing dibandingkan pesaingnya dalam bentuk adanya penjaminan dari lembaga penjamin resmi atas produk yang ditawarkan dalam e- marketplace. Namun demikian, iGoUmroh harus senantiasa berinovasi untuk dapat menciptakan keunggulan bersaing yang baru agar dapat bertahan dan memimpin dalam industri penyelenggaraan perjalanan ibadah umrah.



Availability

TM-190403TM-190403Perpustakaan PusatAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
TM-190403
Publisher Perbanas Institute : Jakarta.,
Collation
xvi,118hlm.;illus.;28cm.
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
TM-190403
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
S2 Manajemen
Subject(s)
Specific Detail Info
Koleksi ini juga tersedia dalam bentuk softcopy. Untuk dapat mengakses softcopy, pemustaka wajib melakukan login ke Member Area dengan menggunakan NIM/No.Reg sebagai Member ID dan password. Hubungi pustakawan melalui email ke perbanas.library@perbanas.id atau reza.fauzi@perbanas.id untuk mendapatkan password.
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment