Record Detail

Image of Pengaruh Inovasi Produk dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Pada Produk Oreo di DKI Jakarta

Text

Pengaruh Inovasi Produk dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Pada Produk Oreo di DKI Jakarta



PEMBIMBING:Mustanwir Zuhri_Pertumbuhan perekonomian di Indonesia saat ini berkembang sangat pesat. Banyak perusahaan berlomba-lomba untuk menciptakan produk-produk baru yang inovatif di pasaran untuk memenuhi keinginan konsumen. Tingkat rasa ingin tahu yang tinggi membuat konsumen di Indonesia menjadi masyarakat konsumtif. Berbagai macam barang dalam bentuk produk makanan mempunyai daya tarik tersendiri bagi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh inovasi produk dan promosi terhadap keputusan pembelian, baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Sampel penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 145 responden yang merupakan konsumen produk OREO di Jakarta. Penelitian ini menggunakan metode perhitungan uji regresi linier berganda, uji t dan uji F. Pengolahan data dengan menggunakan program SPSS for Windows V.20. Berdasarkan hasil uji regresi Y = 15,372 + 0,507 + 0,376 + 2,245 dan pengolahan data diperoleh hasil bahwa secara simultan variabel inovasi produk dan promosi mempunyai pengaruh terhadap Keputusan Pembelian. Pengujian secara parsial inovasi produk dan promosi mempunyai pengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian. Untuk meningkatkan penjualan produk OREO, perusahaan harus terus berinovasi dan meningkatkan kegiatan promosi agar produknya tetap menjadi pilihan konsumen.



Availability

SM-171036SM-171036Perpustakaan PusatAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
SM-171036
Publisher Perbanas Institute : Jakarta.,
Collation
viii;101hlm.:ilus.; 30cm.
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
SM-171036
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
S1 Manajemen
Subject(s)
Specific Detail Info
Koleksi ini juga tersedia dalam bentuk softcopy. Untuk dapat mengakses softcopy, pemustaka wajib melakukan login ke Member Area dengan menggunakan NIM/No.Reg sebagai Member ID dan password. Hubungi pustakawan melalui email ke perbanas.library@perbanas.id atau reza.fauzi@perbanas.id untuk mendapatkan password.
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment