Record Detail

Image of Pengaruh Kualitas Layanan dan Promosi Terhadap Kepuasan Pelanggan Jasa Go-Ride di Jakarta Selatan

Text

Pengaruh Kualitas Layanan dan Promosi Terhadap Kepuasan Pelanggan Jasa Go-Ride di Jakarta Selatan



PEMBIMBING:Edhi Juwono_Penelitian ini bertujuan diantaranya adalah; untuk mengetahui pengaruh kualitas layanan Go-Ride di Jakarta Selatan. Untuk mengetahui pengaruh promosi jasa Go-Ride di Jakarta Selatan. Untuk mengetahui pengaruh kualitas layanan dan promosi terhadap kepuasan pelanggan jasa Go-Ride di Jakarta Selatan baik secara parsial maupun simultan. Teknik pengumpulan data menggunakan data primer. Populasi adalah masyarakat yang beraktivitas di Jakarta Selatan dan dipilih secara acak sebanyak 254 responden. Teknik analisis data menggunakan metode analisis linier berganda, uji hipotesis, menggunakan uji F, uji t dan R 2 . Hasil penelitian menunjukan bahwa kualitas layanan secara parisal berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Hal ini ditunjukan oleh hasil uji t, yaitu kualitas layanan memiliki signifikansi 0,000 > ? 0,05 dan t hitung 17,806. Secara simultan kualitas layanan dan promosi berpengaruh positif terhadap kepuasan pelanggan karena Fhitung (405,274) > Ftabel (2,640). Berdasaran hasil uji koefisien determinasi, keragaman dapat dijelaskan oleh kualitas layanan, promosi dan kepuasan pelanggan yang memiliki prosentase sebesa 76,2%. Rekomendasi yang dapat diberikan kepada PT Go-Jek Indonesia adalah meneliti apa saja yang menjadi nilai-nilai penting dan berpengaruh positif dalam mencapai aspek kepuasan pelanggan Go-Ride sehingga menjadi pelanggan yang loyal, khususnya di Jakarta Selatan.



Availability

SM-170501SM-170501Perpustakaan PusatAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
SM-170501
Publisher Perbanas Institute : Jakarta.,
Collation
xi;164hlm.:ilus.; 30cm.
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
SM-170501
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
S1 Manajemen
Subject(s)
Specific Detail Info
Koleksi ini juga tersedia dalam bentuk softcopy. Untuk dapat mengakses softcopy, pemustaka wajib melakukan login ke Member Area dengan menggunakan NIM/No.Reg sebagai Member ID dan password. Hubungi pustakawan melalui email ke perbanas.library@perbanas.id atau reza.fauzi@perbanas.id untuk mendapatkan password.
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment