Record Detail

Image of Formulasi Strategi Untuk Meningkatkan Pangsa Pasar Pt Bank Xyz

Text

Formulasi Strategi Untuk Meningkatkan Pangsa Pasar Pt Bank Xyz



Pembimbing :Wilfridus--Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan strategi untuk meningkatkan pangsa pasar PT Bank
XYZ dengan cara menganalisa faktor-faktor internal maupun ekternal menggunakan Matrik SWOT,
Matrik IE, dan Matrik BCG, sedangkan merumuskan strategi menggunakan pendekatan Matrik
Perencanaan Strategi Kuantitatif (QSPM). Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah
teknik analisis kualitatif dengan beberapa teknik pengumpulam data seperti studi kepustakaan,
observasi lapangan dengan penyampaian kuesioner, dokumentasi, wawancara mendalam dengan
beberapa karyawan PT Bank XYZ maupun pihak lain yang banyak terlibat dalam industri perbankan
syariah. Hasil penelitian menunjukan kondisi lingkungan ekternal PT Bank XYZ dalam
persaingan perbankan sesuai analisa EFE berada dalam kondisi sedang. Terhadap peluang
dan ancaman dari ekternal yang ada, PT Bank XYZ berada posisi yang cukup kuat untuk
menggunakan kekuatan internal untuk memanfaatkan peluang eksternal, mengatasi
kelemahan internal, mengindari ancamaneksternal.Sedangkan analisis IFE menunjukan PT
Bank XYZ memiliki kekuatan internal yang baik untuk menghadapi persaingan perbankan
saat ini. Dengan menggunakan kekuatan yang dimiliki, PT Bank XYZ untuk memanfaatkan
memanfaatkan peluang untuk meningkatkan pangsa pasar PT Bank XYZ. Strategi untuk
meningkat pangsa pasar PT Bank XYZ berdasarkan pendekatan Matrik Perencanaan Strategi
Kuantitatif (QSPM) adalah sebagai berikut: 1. Strategi Pengembangan Produk, yaitu strategi yang
mengupayakan peningkatan penjualan produk dengan cara memperbaiki atau memodifikasi produk
atau jasa yang ada saat ini. PT Bank XYZ dapat melakukan inovasi produk melalui peningkatan fitur
produk berbasiskan teknologi e-banking untuk memudahkan transaksi nasabah. Hal ini didasarkan
pada aspek teknologi yang dimiliki saat ini untuk dapat dioptimalkan untuk meningkat daya saing
produk yang sudah ada. 2. Strategi Penetrasi Pasar, yaitu: strategi yang mengusahakan peningkatan
pangsa pasar untuk produk atau jasa yang ada di pasar saat ini melalui upaya-upaya pemasaran yang
lebih baik. Dalam hal ini, PT Bank XYZ melakukan pemasaran yang lebih efektif melalui promosi
dan sosialisasi produk kepada masyarakat. Promosi dan sosialisasi dapat dilakukan menggunakan
media seperti TV, Radio, Media Sosial, Papan Reklame di ruang publik ataupun memanfaatkan
Identitas Perusahaan yang melekat di setiap titik layanan (kantor dan ATM). Selain itu kegiatan
sosialisasi bank syariah dalam bentuk pameran, bazar syariah, maupun sosialisasi ke kampus-kampus
dan perkumpulan berbasis komunitas, untuk meningkatkan literasi tentang bank syariah kepada
masyarakat. Selain itu strategi penetrasi pasar dapat dikombinasikan dengan pengelolaan dan

viii

peningkatan kualitas tenaga pemasaran disetiap kantor layanan dan perbaikan SLA Layanan yang
lebih cepat agar dapat meningkatkan penjualan yang signifikan.3. Strategi Pengembangan Pasar, yaitu
strategi pengembangan pasar meliputi pengenalan produk atau jasa saat ini ke wilayah-wilayah
geografis yang baru. PT Bank XYZ dapat menjaring calon nasabah baru yang belum tersentuh
layanan bank syariah, baik itu potensi pasar rasional maupun pasar emosional. Strategi yang dapat
dilakukan antara lain dengan mengoptimalkan pemanfaatan mobile branch, yang memungkinkan
menjangkau daerah yang belum dapat dilayani PT Bank XYZ. Kerjasama dengan instansi pemerintah
dan swasta dan kerjasama dengan anak perusahaan (Multifinance, Asuransi, dan Lembaga CSR) yang
dimiliki saat ini harus terus dioptimalkan. Lembaga-lembaga Islam, Badan Amil Zakat di daerah
dalam pengelolaan dana zakat, infak, dan sodaqoh, dapat menjadi potensi pasar berikutnya. 4. Strategi
Diversifikasi, yaitu strategi menambahkan produk atau jasa yang baru namun masih berkaitan.
Ditengah berkembang pesatnya Perusahaan Fintech di Indonesia, PT Bank XYZ dapat memanfaatkan
hal ini sebagai peluang untuk meningkat pasar PT Bank XYZ. Disamping produk baru bekerjasama
dengan perusahaan non bamk lain seperti asuransi dan multifinance.



Availability

TM-240674TM-240674DigitalAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
TM-240674
Publisher Perbanas Institute : Jakarta.,
Collation
xv,156 hlm,; ilus
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
TM-240674
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
S2 Manajemen
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment