Record Detail

Image of Evaluasi Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Pembayaran Vendor dengan Payment Schedule dan Pengendalian Internal pada PT Air Energy Indonesia

Text

Evaluasi Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Pembayaran Vendor dengan Payment Schedule dan Pengendalian Internal pada PT Air Energy Indonesia



Pembimbing: Laela Lanjarsih--Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan sistem informasi akuntansi pembayaran vendor dengan payment schedule dan pengendalian internal pada PT Air Energy Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data menggunakan sumber data premier dan sekunder yang diperoleh dengan melakukan observasi, wawancara dan teori dan dokumen lainnya yang diperoleh melalui buku, teks jurnal, dan dokumen pada PT Air Energy Indonesia. Hasil dari penelitian yang diperoleh dalam penerapan sistem informasi pembayaran vendor dengan payment schedule dan pengendalian internal dari tahap awal proses untuk pembayaran ditemukan bahwa kegiatan yang dijalankan tersebut berjalan sesuai dengan prosedur yang dimiliki oleh perusahaan. Penggunaan jadwal pembayaran juga memberikan dampak positif terhadap keteraturan dan ketepatan waktu dalam melakukan pembayaran. Penggunaan sistem untuk pembayaran vendor juga dapat membantu dalam pengolahan data sehingga hampir seluruh data yang diperoleh dapat dilakukan melalui sistem tersebut. Namun terdapat kelemahan dalam sistem karena masih harus menggunakan dua sistem dan tidak terintergrasi satu sama lain sehingga memberikan kemungkinan atas ketidaksamaan data antara kedua system tersebut sehingga menyebabkan keterlambatan pembayaran atau penagihan. Kemudian permintaan pembayaran mendadak seharusnya mendapat persetujuan dari country manager sehingga dapat divalidasi keabsahannya. Dalam penelitian ini seharusnya perusahaan mampu membuat atau mengintegrasikan kedua system yang digunakan agar saling terhubung dengan harapan dapat memberikan kemudahan dan kelancaran dalam proses pembayaran vendor dan pengendalian internal yang dilakukan oleh PT Air Energy Indonesia sehingga dapat menjalankan kegiatan usahanya dengan lebih baik.



Availability

SA-242937SA-242937DigitalAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
SA-242937
Publisher Perbanas Institute : Jakarta.,
Collation
xiii, 84 hlm.; ilus
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
SA-242937
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
S1 Akuntansi
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment