Record Detail

Image of Pengaruh Kompensasi, Budaya Organisasi, dan Motivasi Kerja terhadap Retensi Karyawan PT Pfizer Indonesia

Text

Pengaruh Kompensasi, Budaya Organisasi, dan Motivasi Kerja terhadap Retensi Karyawan PT Pfizer Indonesia



Pembimbing:Pamela Magdalena--Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompensasi, budaya
organisasi, dan motivasi kerja terhadap retensi karyawan pada PT Pfizer
Indonesia. Populasi dari penelitian ini adalah karyawan perjanjian kerja waktu
tidak tertentu (PKWTT) PT Pfizer Indonesia. Variabel Independent pada
penelitian ini adalah Kompensasi, Budaya Organisasi, dan Motivasi Kerja,
sedangkan variabel dependen dalam penelitian yaitu Retensi Karyawan. Penelitian
menggunakan metode kuantitatif dengan total sampel sebanyak 64 orang yang
didapat dengan menggunakan teknik simple random sampling. Pengumpulan data
dilakukan dengan penyebaran kuisioner dan selanjutnya diolah menggunakan alat
bantu SPSS versi 26. Teknik pengujian pada uji validitas dan reliabilitas
menggunakan uji pearson product moment dan statistik Cornbach Alpha. Teknik
analisis data yang digunakan yaitu Uji Asumsi Klasik dan Analisis Regresi Linier
Berganda. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa Kompensasi
berpengaruh positif dan signifikan terhadap Retensi Karyawan, Budaya
Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Retensi Karyawan, dan
Motivasi Kerja berpengaruh positif dan signifkan terhadap Retensi Karyawan.
Secara teoritis penelitian ini memberikan pemahaman bahwa dengan
meningkatkan kompensasi, budaya organisasi dan motivasi kerja karyawan maka
akan mampu mempertahankan karyawan untuk tetap berada diperusahaan.



Availability

SM-242902SM-242902DigitalAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
SM-242902
Publisher Perbanas Institute : Jakarta.,
Collation
xvii, 136 hlm.;ilus
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
SM-242902
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
S1 Manajemen
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment