Record Detail

Image of Studi Kelayakan Bisnis D'Vicha Bakery

Text

Studi Kelayakan Bisnis D'Vicha Bakery



Pembimbing: Agus Salim -- Pembimbing: Agus Salim -- Bahwa perkembangan usaha kecil mikro dan menengah dewasa ini menunjukkan kontribusi kepada pertumbuhan ekonomi secara nasional bahkan dianggap sebagai tulang punggung kesuksesan sebuah negara. Dengan semakin menariknya perkembangan bisnis dewasa ini, menciptakan persaingan bisnis semakin ketat, oleh karena itu pemilik usaha harus mampu berpikir kreatif, inovatif dan harus pandai dalam memanfaatkan peluang usaha guna tercapainya tujuan perusahaan. Dalam rangka pemanfaatan peluang dalam pengembangan bisnis guna meningkatkan omzet, perusahaan perlu memilih dan menerapkan strategi bisnis yang tepat sesuai dengan kondisi perusahaan, serta melakukan analisa kelayakan dan perencanaan bisnis agar memperoleh hasil sesuai dengan harapan. Untuk menentukan layak atau tidak bisnis tersebut dapat dilakukan berbagai analisa kelayakan. Setiap aspek akan dianggap layak apabila memenuhi standar nilai tertentu. Aspek - aspek yang dinilai dalam studi kelayakan bisnis meliputi enam aspek seperti aspek hukum, aspek lingkungan, aspek pasar dan pemasaran, aspek teknis / produksi, aspek organisasi dan manajemen, aspek keuangan. Untuk implementasi dapat diterapkan dengan business plan sebagai acuan dalam menjalankan bisnis. Berdasarkan penilaian hasil studi kelayakan bisnis dan business plan pada D'Vicha Bakery dinilai layak dari semua aspek yang diuji. Dari segi aspek hukum, izin usaha telah mencukupi seperti NPWP, IUKM, surat rekomendasi dari tetangga dan rt. Aspek pasar dan pemasaran mencakup segmenasi, target, posisi ( STP ), proyeksi permintaan dan penawaran, rencana penjualan dan pangsa pasar, strategi pemasaran ( SWOT Analisis, 7 P ), evaluasi kelayakan aspek pasar dan pemasaran, Aspek lingkungan mencakup memajukan wilayah setempat dan program sosial, Aspek Teknis mencakup pemilihan lokasi, produk, pemilihan mesin, teknologi proses produksi, layout, sarana penunjang, Aspek Organisasi mencakup organisasi dan struktur, manajemen dan eksekusi, Aspek Keuangan mencakup proyeksi keuangan, analisis penilaian investasi ( PP, PI, IRR, BEP, Kontribusi Margin ). Dari hasil keseluruhan evaluasi D'Vicha Bakery memiliki nilai 3,836 yang memiliki arti layak untuk dijalankan dan dikembangkan.



Availability

TM-220472TM-220472Perpustakaan PusatAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
TM-220472
Publisher Perbanas Instittute : Jakarta.,
Collation
xvi, 169 hlm.; illus.
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
TM-220472
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
S2 Manajemen
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment