Record Detail

Image of Analisis Perbandingan Keakuratan Metode Capital Assets Pricing Model dan Arbitrage Pricing Theory dalam Memprediksi Return Saham IDX Growth 30

Text

Analisis Perbandingan Keakuratan Metode Capital Assets Pricing Model dan Arbitrage Pricing Theory dalam Memprediksi Return Saham IDX Growth 30



Pembimbing: Endang Swasthika -- Tujuan dari studi ini adalah mengetahui dan menguji keakuratan antara Capital Pricing Asset Model dan Arbitrage Pricing Theory (APT) dalam memprediksi return saham pada saham IDX Growth 30. Sampel yang digunakan dalam sebanyak tiga belas perusahaan IDX Growth 30. Data yang digunakan dalam studi ini diperoleh dengan mencari dan mengumpulkan data berupa harga saham penutupan dan indeks harga saham gabungan yang diperoleh dari website www.idx.co.id inflasi, kurs, dan suku bunga bank indonesia diperoleh dari www.bi.go.id. Data yang diperoleh dihitung dengan menggunakan rumus Mean Absolute Deviation (MAD) kemudian dianalisis menggunakan Uji Independent Sampel T Test dengan SPPS 25. Model analisis data yang digunakan adalah Independent Sampel T Test untuk mengetahui signifikansi dari kedua model. Hasil studi ini menunjukkan metode Capital Pricing Asset Model lebih akurat dibandingkan metode Arbitrage Pricing Theory dalam memprediksi return saham IDXG30 Periode 2018-2020, hal ini dibuktikan dengan nilai MAD CAPM < MAD APT yaitu sebesar 0.0197 < 1.9845. Dan berdasarkan pengolahan data dengan Independent Sample T Test menujukkan bahwa H0 ditolak, yaitu terdapat perbedaan siginifikan antara Capital Asset Pricing Model dan Arbitrage Pricing Theory dalam memprediksi return saham IDXG30. Hal ini dibuktikan dengan nilai Sig lebih kecil dari taraf signifikansi (? = 0.05), yaitu Sig = 0.007 < 0.05, dan nilai t-hitung > t-tabel dengan nilai ? =0.05 dan degree of freedom df = 9.022 yaitu 3.470 > 2.26216.



Availability

SM-222647SM-222647DigitalAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
SM-222647
Publisher Perbanas Institute : Jakarta.,
Collation
xvi, 78 hlm.; illus
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
SM-222647
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
S1 Manajemen
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment