Record Detail
Text
Pengaruh Kesadaran Merek, Citra Merek, dan Duta Merek terhadap Loyalitas Pelanggan pada Produk Air Mineral Aqua
Pembimbing: Nani Fitriani -- Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesadaran merek, citra merek dan duta merek terhadap loyalitas pelanggan. Desain penelitian ini adalah desain penelitian asosiatif kausal. Sedangkan jenis penelitiannya adalah penelitian kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah Warga Kota Bekasi sebanyak 913.665 orang. Teknik sampel yang digunakan pada pada penelitian ini adalah teknik aksidental sampling sebanyak 100 orang. Data penelitian yang digunakan adalah data primer yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada responden atau sampel. Teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis regresi linear berganda, koefisien determinasi, dan uji hipotesis. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa kesadaran merek berpengaruh positif signifikan terhadap loyalitas pelanggan dengan nilai regresi sebesar 0,274 dan tingkat signifikansi sebesar 0,024 atau < 0,05 dan didukung dengan hasil uji hipotesis dengan nilai t-hitung sebesar 2,301 > nilai t-tabel 1,9867, citra merek berpengaruh positif signifikan terhadap loyalitas pelanggan dengan nilai regresi sebesar 0.435 dan tingkat signifikansi sebesar 0,001 atau < 0,05 dan didukung dengan hasil uji hipotesis dengan nilai t-hitung sebesar 418 > nilai t-tabel 1,9867, serta duta merek berpengaruh positif signifikan terhadap loyalitas pelanggan dengan nilai regresi sebesar 0.526 dan tingkat signifikansi sebesar 0,000 atau < 0,05 dan didukung dengan hasil uji hipotesis dengan nilai t-hitung sebesar 4,219 > nilai t-tabel 1,9867. Diantara variabel kesadaran merek, citra merek, duta merek, yang pengaruhnya paling dominan terhadap loyalitas pelanggan adalah duta merek dibuktikan oleh hasil regresi linear berganda: Y = 2,245 + 0,274X1 + 0,435X2 + 0,526X3. Adjusted R Square sebesar 0,731 yang berarti bahwa kepuasan siswa dipengaruhi oleh kesadaran merek, citra merek, dan duta merek.dengan presentase 73,1% dan sisanya 26,9% dipengaruhi oleh faktor lain.
Availability
SM-222596 | SM-222596 | Digital | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
SM-222596
|
Publisher | Perbanas Institute : Jakarta., 2021 |
Collation |
xxi, 109 hlm.; illus
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
SM-222596
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
Carrier Type |
-
|
Edition |
S1 Manajemen
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available