Record Detail
Text
Pengaruh Kepuasan Kerja Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Bank Mega Syariah
Pembimbing: Irma Selliamanik -- Tujuan penelitian, yaitu: 1) Menganalisis faktor yang mempengaruhi motivasi kerja. 2) Menganalisis faktor yang mempengaruhi kepuasan kerja. 3) Menganalisis faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan. 4) Menganalisis pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan. 5) Menganalisis pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan. 6) Menganalisis pengaruh motivasi kerja dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan. Jenis penelitian yang digunakan adalah korelasional dengan alat ukur masing-masing variabel penelitian adalah jawaban kuisoner, di mana setiap jawaban diberikan kategori penilaian dan selanjutnya diolah menggunakan skala Likert. Alat analisis yang digunakan regresi berganda linier. Hasil pembahasan, yaitu: 1) Motivasi kerja pada PT Bank Mega Syariah dikatakan tinggi, dengan nilai rata-rata sebesar 321,00. 2) Kepuasan kerja karyawan pada PT Bank Mega Syariah dikatakan tinggi, dengan nilai rata-rata sebesar 327,57. 3) Kinerja karyawan pada PT Bank Mega Syariah dikatakan sangat tinggi, dengan nilai rata-rata sebesar 328,70. 4) Terdapat pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan, yang ditunjukkan oleh t hitung sebesar 93,738 > t tabel sebesar 1,984723 sehingga menerima Ha1. 5) Terdapat pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan, yang ditunjukkan oleh t hitung sebesar 99,045 > t tabel sebesar 1,984723 sehingga menerima Ha2 6) Terdapat pengaruh motivasi kerja, kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan, yang ditunjukkan F hitung sebesar 14128,772 > F tabel sebesar 3,118642, dengan demikian menerima Ha3. Hal ini dibuktikan dari perolehan nilai Adjusted R Square yaitu 0,997 yang berarti variabel kinerja karyawan dapat dijelaskan oleh variabel motivasi kerja dan variabel kepuasan kerja, sedangkan sisanya sebesar 1.00 - 0,997 = 0,003 (0,3%) dijelaskan oleh faktor lainnya yang bukan menjadi objek penelitian. Juga ditunjukkan oleh persamaan regresi, yaitu: kinerja karyawan = 3,607 + 0,031 motivasi kerja + 0,027 kepuasan kerja.
Availability
SM-222038 | SM-222038 | Digital | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
SM-222038
|
Publisher | Perbanas Institute : Jakarta., 2019 |
Collation |
xii, 96 hlm.: illus
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
SM-222038
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
Carrier Type |
-
|
Edition |
S1 Manajemen
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available