Record Detail
Text
Pengaruh Motivasi Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Bank Danamon Area Bekasi
Pembimbing: Sunarto -- Pencapaian keberhasilan perusahaan dapat dilakukan dengan meningkatkan kinerja karyawannya. Keberhasilan perusahaan dapat didukung oleh beberapa faktor, salah satu faktor penting yang sangat mendukung keberhasilan perusahaan adalah sumber daya manusia. Sehingga penelitian mengenai factor pendukung kinerja menjadi penting untuk diketahui. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis faktor motivasi terhadap kinerja, disiplin terhadap kinerja, serta pengaruh motivasi dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan Bank Danamon Area Bekasi. Penelitian ini memiliki jumlah sampel yang ditetapkan sebanyak 82 responden. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan kuesioner dengan Skala Likert. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi kerja memberikan nilai rata-rata 341 termasuk dalam kategori baik. Disiplin kerja memberikan nilai rata-rata 286 termasuk kategori baik, dan kinerja memberikan nilai rata-rata 280 termasuk kategori baik. Berdasarkan hasil analisis, diperoleh hasil bahwa motivasi (X1) berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan (Y), disiplin kerja (X2) berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan (Y), dan Motivasi dan Disiplin kerja berpengaruh signifikan terhadap Kinerja karyawan. Dengan diketahui Adjusted R Square adalah sebesar 0.467 artinya variable independen mampu menjelaskan 46,7% variabel dependen, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain seperti gaya kepemimpinan, kepuasan kerja, keselamatan kerja, budaya organisasi, dan lain sebagainya.
Availability
SM-221781 | SM-221781 | Digital | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
SM-221781
|
Publisher | Perbanas Institute : Jakarta., 2018 |
Collation |
xvii, 142 hlm.: illus
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
SM-221781
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
Carrier Type |
-
|
Edition |
S1 Manajemen
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available