Record Detail
Text
Pengaruh Tingkat Promosi, Kualitas Layanan, Dan Persepsi Harga Terhadap Kepuasan Pengguna Aplikasi Tix Id Di Jakarta
Pembimbing: Sri Wahyuni -- Di era modernisasi ini teknologi sangat berperan penting didalam kegiatan manusia sehari-hari terutama bagi para kaum milenial yang menyukai hal-hal yang mudah dan simpel. Hal ini mendorong perusahaan-perusahaan yang bergerak dibidang teknologi untuk menciptakan berbagai teknologi dan aplikasi baru yang mutakhir. Salah satunya adalah aplikasi Tix Id yang digunakan untuk memesan dan membeli tiket bioskop secara online. Dengan bervariatifnya aplikasi yang mirip maka sistem rating atau review digunakan untuk mengatahui seberapa puasnya para pengguna terhadap kinerja aplikasi tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh masing-masing variabel Tingkat Promosi, Kualitas Layanan, Persepsi Harga, dan Kepuasan Pengguna pada aplikasi Tix Id. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, dan dalam pengumpulan sampel menggunakan teknik probability sampling dan juga dengan teknik simple random sampling dalam pengambilan sampel, dengan jumlah sampel sebanyak 132 responden yang berdomisili di daerah Jakarta. Data pada penelitian ini diolah dengan menggunakan SPSS 25 for windows dan AMOS 22. Hasil penelitian menunjukan bahwa Tingkat Promosi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Pengguna, Kualitas Layanan memiliki pengaruh positif terhadap Kepuasan Pengguna, dan Persepsi Harga memiliki pengaruh positif terhadap Kepuasan Pengguna.
Availability
SM-221648 | SM-221648 | Perpustakaan Pusat | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
SM-221648
|
Publisher | Perbanas Institute : Jakarta., 2020 |
Collation |
xiv, 146 hlm.: illus
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
SM-221648
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
Carrier Type |
-
|
Edition |
S1 Manajemen
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available