Record Detail

Image of Formulasi Strategi Peningkatan Pendapatan Pdam Tirta Bhagasasi

Text

Formulasi Strategi Peningkatan Pendapatan Pdam Tirta Bhagasasi



Pembimbing; Sri Wahyuni--PDAM Tirta Bhagasasi merupakan Badan Usaha Milik Daerah yang menjalankan
amanah Undang-Undang Dasar pasal 33 harus mampu memberikan pelayanan
publik dan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah. Pertumbuhan pelanggan yang
menurun dan rasio operasi yang semakin meningkat selama lima tahun terakhir
menjadikan permasalahan yang harus diprioritaskan untuk diselesaikan agar
PDAM Tirta Bhagasasi mampu menjadi BUMD yang memenuhi kewajibannya
kepada masyarakat dan pemerintah. Penelitian ini berusaha memberikan masukan
kepada manajemen PDAM Tirta Bhagasasi dalam formulasi prioritas strategi
untuk meningkatkan pendapatan seiring melakukan pelayanan publik
menggunakan analisa SWOT kemudian selanjutnya diproses dengan QSPM
(Quantitatif Strategic Planning Matrix).
Berdasarkan analisa IFAS dan EFAS maka terdapat 12 Faktor Internal sebagai
komponen Kekuatan, 10 Komponen Kelemahan dan 6 Faktor Eksternal
komponen Peluang, 6 komponen faktor Ancaman pada PDAM Tirta Bhagasasi.
Matrik IE (internal dan external) bahwa PDAM Tirta Bhagasasi saat ini dalam
posisi kuadran I dimana strategi yang diterapkan yang sesuai adalah Growth and
Build (tumbuh dan kembangkan) sedangkan menggunakan analisa SWOT berada
kuadran IV dimana nilai S>W dan OO maka strategi pilihanya menjadi
Rapid Growth. Matrik QSPM maka prioritas yang dipilih sebagai alternatif
strategi dengan urutannya adalah Strategi penetrasi pasar dengan nilai (6,128)
kemudian Strategi Pengembangan Produk dengan nilai (5,543) dan yang terakhir
adalah Strategi Integrasi kedepan dengan capaian nilai (5,366 )



Availability

TM-240631TM-240631DigitalAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
TM-240631
Publisher Perbanas Institut : Jakarta.,
Collation
ix, 122 hlm.; ilus
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
TM-2400631
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
S2 Manajemen
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment